Langsung ke konten utama

Obat Antasida

Antasida adalah kependekan dari obat anti asam, kayaknya gak nyambung deh, singkatannya pasti gak bener ya!

Obat antasida paling sederhana adalah garam alkalin, nah kalau ini harus tahu pelajaran kimia dasar atau di SMA juga sudah diajarin. Beberapa contoh antasida sederhana adalah aluminum hydroxide, magnesium trisilikat dan sucralfat. Obat ini bisa dibeli tanpa resep dokter kecuali sucralfat harus dengan resep dokter. Beberapa obat antasida sederhana in ada yang mengandung simtikon, yang berguna untuk mengurangi kembung (gas di dalam usus/lambung).
  • Antasida jenis kuat harus dibeli dengan resep dokter. Obat ini berfungsi untuk mengurangi pengeluaran (sekresi) asam lambung.
  • Antasida tidak bisa mencegah timbulnya tukak lambung. Tetapi bila anda telah menderita tukak, antasida bisa membantu penyembuhan.
Pengobatan:
  • Nyeri panas di dada
  • Gangguan pencernaan
  • Tukak lambung/usus kecil atas diagnose dokter.Cara kerja:
Aluminum hydroxide/magnesium trisilikat:
  • Menetralkan asam lambung
  • Bergabung dengan lapisan selaput lendir (mukosa) pada dasar tukak lambung/usus untuk membentuk lapisan pelindung terhadap asam lambung.
  • Membantu menyembuhkan tukak.
Penyulit:
  • Aluminum trisilikat/sucralfate mungkin menyebabkan konstipasi
  • Obat jenis magnesium mungkin menyebabkan diare.
Perhatian:
  • Obat jenis aluminum dan magnesium mempengaruhi penyerapan antibiotik tetrasiklin. Karena itu dosis antisida dan tetrasiklin sebaiknya diminum secara terpisah.
  • Periksa dokter, untuk memastikan antara nyeri dada karena gangguan pencernaan dan karena angina/serangan jantung.
  • Periksa dokter jika tidak ada perubahan setelah minum selama 2-3 hari.

Komentar

Postingan populer dari blog ini