Langsung ke konten utama

Novel Best Seller

Bagaimana proses sebuah novel bisa menjadi Best Seller itu memang tidak mudah, butuh proses yang panjang dan mungkin butuh perjuangan yang luar biasa berat. Masalahnya bukan hanya isi cerita novel tersebut yang harus berkualitas tetapi memang yang namanya Best Seller itu harus bisa dijual dengan pangsa pasar yang luas.

Jadi ada dua hal yang mesti dimengerti mengapa sebuah novel bisa menjadi best seller. Ada dua hal penting dalam proses perjalanan sebuah novel bisa menjadi best seller. Yang pertama adalah masalah kualitas cerita novel itu sendiri, yang jelas harus disukai banyak orang. Yang kedua adalah harus ada yang pandai menjual, tanpa ini sebagus apapun sebuah karya tidak akan bisa dijual kalau tidak didukung dengan pemasaran yang bagus.

Jadi hal yang penting yang harus diperhatikan oleh para penulis adalah siapa yang akan menjual novel hasil karyanya. Percuma jika dia sudah membuat sebuah karya yang hebat tapi tidak ada yang bisa menjual atau tidak punya media penjualan yang luas dan tepat. Jadi ini merupakah hal yang sangat penting apabila ingin karyanya menjadi best seller.

Sebaliknya apabila seorang penjual dengan kemampuan hebat, tidak adak akan bertahan lama jika produk yang dia jual bukan barang yang berkualitas, wal hasil adalah caci maki akan produk yang dia jual dan akhirnya ditinggalkan para pelanggannya. Pada awalnya mungkin orang tersebut kelihatan sukses, tetapi kesuksesannya tidak bisa bertahan lama.

Komentar

Postingan populer dari blog ini